Selamat Datang di Makassar


Makassar adalah Ibu Kota Sulawesi Selatan. Kota ini memiliki banyak tempat menarik, pulau-pulau eksotis, pantai yang indah, kesenian yang atraktif, hiburan, dan kuliner khas. Makassar juga merupakan pintu gerbang wisata lainnya di Sulawesi, seperti Tana Toraja, Bunaken, dan Wakatobi.

Makassar dapat dijangkau melalui udara atau laut. Banyak penerbangan langsung ke Makassar, satu jam dari Bali dan Surabaya, dua jam dari Jakarta. dan tiga jam dari Kuala Lumpur. Info selengkapnya

Mal Ratu Indah, Mal Keluarga

INILAH mal dengan konsep family mall yang menyediakan seluruh kebutuhan keluarga di satu tempat. Dilengkapi dengan fasilitas food court dan bioskop Studio 21.
Jl Dr Sam Ratulangi No 35, Makassar


Mal Ratu Indah merupakan mal tertua di Makassar. Didirikan pada tahun 2001 dan memiliki lokasi yang strategis di tengah Kota Makassar. Mal ini sangat mudah diakses. Lokasinya juga berdekatan dengan Hotel Sahid Jaya Makassar.

Bangunan mal ini menempati areal seluas 50.000 meter persegi. Selain bangunan mal, areal juga digunakan sebagai tempat parkir kendaraan yang cukup luas. Bangunan mal terdiri dari empat lantai dengan tenant-tenant terkemuka.

Lantai pertama ditempati beberapa tenant seperti Hero Supermarket (ritel), Java Dept Store (fashion), Sport Station (sepatu dan peralatan olahraga) Sony (elektronik), Bread Talk (kedai kue dan roti), Black Canyon (kedai kopi), Pizza Hut, dan beberapa tenant fashion lain.

Lantai kedua ditempati beberapa tenant seperti Java Dept Store (fashion), Planet Surf (fashion), Pointbreak (fashion), Kentucky Fried Chicken (makanan), California Fried Chicken (makanan), Es Teler 77 (makanan), Excelso (kedai kopi), Toko Buku Gramedia, dan beberapa tenant fahion.

Lantai ketiga ditempati beberapa tenant seperti Disc Tara (music), beberapa tenant makanan dan fashion, arena jajanan (food court), Time Zone (permainan), dan Kafe Layar. Sedangkan lantai empat ditempati bioskop Studio 21 yang memutar film-film terbaru.
Baca Selanjutnya...

Mall GTC, Mal Rekreasi

MALL Graha Tata Cemerlang (GTC) istimewa karena letaknya di kota mandiri Tanjung Bunga dekat dengan pantai. Mal ini menyediakan berbagai kebutuhan lengkap.
Jl Metro Tanjung Bunga, Makassar.


Mal GTC juga terletak di Central Business District (CBD) Tanjung Bunga, sebuah kawasan bisnis dan kota mandiri Makassar. Berdiri tahun 2003 di atas lahan seluas kurang lebih 70.000 meter persegi dan terdiri dari tiga lantai. Mal ini cukup mudah diakses.

Ini merupakan mal rekreasi. Selain mal tersebut menyediakan beberapa fasilitas hiburan, mal ini terletak di kawasan rekreasi pantai. Terdapat beberapa pantai wisata seperti Pantai Wisata Akkarena, Pantai Tanjung Bayang, dan Pantai Barombong.

Yang membuat mal ini istimewa adalah lake side, sebuah tempat yang menghadap danau buatan Tanjung Bunga. Di lake side terdapat beberapa restoran dengan masakan nusantara maupun masakan Asia (China dan Jepang).

Tenant terbesar di mal ini adalah supermarket hypermart (ritel) yang menempati lantai satu. Selain itu ada pula tenant makanan seperti California Fried Chicken dan Texas Fried Chicken. Berbagai toko musik dan fashion juga ada di mal ini.

Sedangkan lantai kedua dan ketiga umumnya ditempati tenant-tenant fahion dan perhiasan. Sebagai tempat perbelanjaan modern yang berkonsep family mal, di mal ini kerap diselenggarakan berbagai event perlombaan keluarga.
Baca Selanjutnya...

Mal Panakkukang, Mal Kawasan Bisnis

MAL Panakkukang merupakan mal terbesar di Makassar saat ini. Beberapa supermarket besar ada di sini. Mal ini memiliki fasilitas hiburan dan bioskop Panakkukang 21.
Jl Boulevard Panakkukang, Makassar


Mal ini didirikan pada tahun 2003 dan selesai pada tahun 2006. Mal Panakkukang berdiri di Central Business District (CBD) Panakkukang, sebuah kawasan konsentrasi bisnis dan perdagangan Makassar. Mal ini sangat mudah diakses.

Menempati areal seluas kurang lebih 70.000 meter persegi, Mal Panakkukang menjadi mal paling luas di Makassar saat ini. Sebagian digunakan sebagai lapangan parkir. Terdiri dari tiga lantai yang disewa oleh ratusan tenant terkemuka.

Lantai pertama ditempati oleh beberapa tenant seperti Diamond Supermarket (ritel), pusat jajan (food court), Kentucky Fried Chicken (makanan), Dunkin Donut (makanan), Pizza Hut, Bread Talk (kedai roti), J-Co (makanan), Matahari Dept Store (fashion), dan beberapa tenant fashion. Di basement terdapat supermarket hypermart.

Lantai kedua ditempati beberapa tenant seperti Planet Surf (fashion), Pointbreak (fashion), Matahari Dept Store (fashion), Planet Sport (sepatu dan alat olahraga), Adidas (sepatu), beberapa kedai makanan tradisional, Excelso (kedai kopi), dan beberapa kedai fashion.

Lantai ketiga ditempati beberapa tenant seperti Electronic Solution (elektronik), Toko Buku Gramedia, Disk Tara (musik), Time Zone (permainan), Kopi Tiam (kedai kopi), dan bioskop Panakkukang 21 yang memutar film-film terbaru.

Mal ini terasa semakin luas karena terintegrasi dengan Panakkukang Square melalui sebuah jembatan multiguna yang melintas di atas Jl Adyaksa Baru. Jembatan tersebut ditempati beberapa tenant makanan seperti Kopi Phoenam, Bakmi Tebet, Abe, dan lain sebagainya.
Baca Selanjutnya...

Labels


  © Blogger template 'Contemplation' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP